Selamat datang di website kami, Haidar Khotir, semoga sajian kami bermanfaat

Kajian Riyadhush-shalihin (2 Des '12)


51. Dari Ibnu Mas'ud r.a. bahwasanya Rasulullah s.a.w. bersabda: "Sesungguhnya saja akan terjadi sesudahku nanti cara mementingkan diri sendiri -sedang orang lain lebih berhak untuk memperolehnya - dan juga beberapa perkara yang engkau semua akan mengingkarinya. Orang-orang semua berkata: "Ya Rasulullah, maka apakah yang akan Tuan perintahkan pada kita - kaum muslimin. Beliau s.a.w. bersabda: "Supaya engkau semua menunaikan hak yang menjadi milik semua." (Muttafaq'alaih)



52. Dari Abu Yahya yaitu Usaid bin Hudhair r.a. bahwasanya ada seorang lelaki dari kaum Anshar berkata: "Ya Rasulullah, mengapakah tuan tidak menggunakan saya sebagai pegawai, sebagaimana tuan juga menggunakan si Fulan dan Fulan itu?" Beliau s.a.w. lalu bersabda: "Sesungguhnya engkau semua akan menemui sesudahku nanti suatu cara mementingkan diri sendiri - sedang orang lain lebih berhak untuk memperolehnya, maka dari itu bersabdarlah, sehingga engkau semua menemui aku di telaga - pada hari kiamata." (Muttafaq'alaih)

53. Dari Abu Ibrahim, yaitu Abdullah bin Abu Aufa radhiallahu 'anhuma bahwa Rasulullah s.a.w. pada suatu hari di waktu beliau itu bertemu dengan musuh, beliau menantikan sehingga matahari condong - hendak terbenam - beliau lalu berdiri di muka orang banyak kemudian bersabda: "Hai sekalian manusia, janganlah engkau semua mengharap-harapkan bertemu musuh dan mohonlah kepada Allah akan keselamatan. Tetapi jikalau engkau semua menemui musuh itu, maka berabarlah. Ketahuilah oleh semua bahwasanya syurga itu ada di bawah naungan pedang." Selanjutnya Nabi s.a.w. berdo'a : "Ya Allah yang yang menurunkan kitab, yang menjalankan awan, Yang menghancur leburkan gabungan musuh. Hancur leburkanlah mereka itu dan berilah kita semua kemenangan atas mereka." (Muttafaq'alaih) Wabillahittaufiq (Dan dengan Allah itulah pertolongan).

Kajian Maskam Ust. Ridwan,2 Desember 2012
foto:http://images01.olx.co.id/ui/3/69/32/1352764339_455606732_1-Gambar--Buku-syarah-riyadhus-shalihin-1-set.jpg

0 komentar:

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | coupon codes