Selamat datang di website kami, Haidar Khotir, semoga sajian kami bermanfaat

Kan Ku Kejar Rumah Surga (6)


Mendidik itu...

Didalam mendidik anak dibutuhkan 5 sikap yang harus dikuatkan oleh pendidik atau orang tua yakni :

- Prigel : menanamkan sifat berjuang, heroik, tekun, terampil dan ada kesungguhan berkorban.

- Kendel : menanamkan sifat berani mengambil keputusan.

- Supel : memiliki atau menyukai dekat dengan anak dengan rama, pandai memberikan motivasi, solusi dan siap diajak berdiskusi.

- Pinter : pandai melihat bakat atau kemampaun yang dimiliki anak dan pandai didalam menyalurkan keahlian yang pas.

Katakanlah: "Tiap-tiap orang berbuat menurut keadaannya masing-masing". Maka Tuhanmu lebih mengetahui siapa yang lebih benar jalannya.(Q.S.Al-Isrâ´[17] : 84)

- Tegel : pendidik harus tegaan dan tidak terlalu pengasih, tapi memiliki rasa sayang.

Karena bersama kesulitan ada kemudahan. Jangan kau persulit hidup anakmu dengan membiasakan hidup mudah.

Kita ibarat mengendarai sepeda motor pasti ada gas dan rem-nya , harus dapat menempatkan itu dengan baik. Jangan terlalu menge-gas didalam mendidik anak dan jangan terlalu menge-rem didalam mendidik anak.

Kecenderungan ketika kakek atau nenek yang menghadapi atau mendidik anak, mereka lebih tidak bisa bersikap tegel dan kendel. maka alangkah baiknya sesekali boleh mereka mendidik, tapi jangan sering. karena bisa membuat anak tidak berani mengambil keputusan dan membuatnya terlalu dimanja sehingga tidak kuat menghadapi problematika hidup.

Kewajiban Suami diantaranya ;

- Menafkahi keluarganya (istri tidak dilarang , dan tidak ada dalil yang mewajibkannya mencari nafkah apalagi dalil yang sunnah, catatan : selama kewajibannya tiu tidak ditinggalkan).

- Melindungi, mengayomi, mengamankan kondisi istri dan anaknya.

- Mendidik Istrinya (Baca : Q.S. At-Tahrim : 6)

- Menggauli istri dengan ma'ruf , baik didalam berkomunikasi, berinteraksi. Bukan menjadikan istri sebagai objek namun subjek.

- Berlaku jujur kepada istri, sehingga istri mampu memahami pemikiran suami.

- Menyimpan rahasia atau cacat yang ada pada istri.

Kewajiban Istri diantaranya ;

- Taat kepada suami selama ketaatan itu bukan untuk bermaksiat kepada Allah

- Menjaga diri

- Mensyukuri nikmat, atas apa yang dimiliki suami

- Melayani suami dengan ikhlas dan menolaknya dengan cara yang baik


- Sebaiknya tinggal di rumah yang ditetapkan suami (jangan sampai suami tidak berdaya di keluarga perempuan)

Tiga Tipe Manusia diantaranya ;

- Manusia disebut Adil, manakala ia tahu, mau melayani, memiliki kemampuan sesuai kemampuannya

- Manusia disebut Zhalim, manakala ia tahu, memiliki kemampuan, namun tidak mau melayani

- Manusia disebut Jahil, manakala ia mau melayani, memiliki kemampuan, namun tidak tahu.

Kewajiban Bersama Suami dan Istri ;

- Bersama-sama bersyukur kepada pribadi dan orang tua.

semisal : kami (keluarga Ust. Didik) biasa ketika lebaran menyerahkan sebagian penghasilan sendiri-sendiri, Istri ke keluarga Suami dan Suami ke keluarga Istri samling bergantian.

- Birul Waliadain dan Saling Mendukung

- Melaksanakan amal shalih yang diridhai Allah

- Berdoa supaya Allah memberikan kesuksesan kepada Anak dan keturunannya

- Belajar saling mengurangi dosa, senantiasa melakukan tazkiyatun nafs.

- Masing-masing merasa puas dan ridha terhadap pasangannya.

Referensi :
Kajian di Masjid Nurul Ashri Bersama Ust. Didik Purwodarsono
idealdesignarts.blogspot.com (dengan editan)

0 komentar:

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | coupon codes